Berita

    Featured Image

    Penyebab Baret pada Velg Mobil dan Cara Menghilangkannya

    Kondisi velg mobil baret bisa menjadi sebuah masalah besar jika dibiarkan begitu saja. Baret pada velg ini bisa bertambah besar dan tentu akan merusak estetika mobil itu sendiri.

    Ada banyak faktor yang bisa memicu munculnya baret pada velg mobil Anda. Mari cari tahu apa saja penyebabnya sekaligus bagaimana cara mengatasi jika terlanjur muncul baret.

    Penyebab Velg Mobil Baret

    Baret atau lecet pada velg mobil biasanya muncul karena pemakaian mobil yang kurang hati-hati. Baret ini akan terjadi saat ada goresan fisik dengan benda tertentu. 

    Ada banyak jenis benda yang bisa menyebabkan goresan dan lecet pada mobil Anda. Misalnya saja ranting pohon dan batu. Ini bisa terjadi saat Anda sering lewat jalanan dengan medan sulit dan berbatu.

    Selain itu baret pada bagian velg mobil juga bisa muncul karena gesekan atau benturan dengan kendaraan lain. Misalnya saja saat Anda berada di tempat parkir dan tidak sengaja menyerempet kendaraan lain.

    Hal-hal semacam ini bisa memicu goresan atau baret di bagian mobil Anda termasuk velg. Goresannya bisa kecil maupun besar dan dalam tergantung kondisi.

    Cara Mengatasi Velg Mobil Baret

    Lalu apa yang bisa dilakukan untuk mengatasi masalah baret pada velg mobil ini? Tentunya Anda tidak bisa diam saja karena baret tersebut tidak akan hilang sendiri. Cobalah melakukan beberapa cara ini untuk mengatasinya.

    • Gunakan Autosol

    Anda bisa mencoba membersihkan baret pada bagian mobil termasuk velg ban memakai autosol atau batu hijau. Bahan ini sangat efektif menghilangkan baret dan cara pemakaiannya mudah.

    Sebelum diaplikasikan langsung ke bagian yang baret pastikan untuk membersihkannya terlebih dahulu. Bersihkan area yang baret lalu jika baretnya cukup dalam silakan diamplas terlebih dahulu.

    • Manfaatkan Compound

    Anda juga bisa mencoba memakai compound untuk menghilangkan baret di velg ban mobil. Compound seringkali dipakai untuk mengatasi baret atau lecet di bodi mobil.

    Namun perlu diketahui bahwa pemakaian compound ini bisa saja mengikis cat. Jadi pastikan untuk memakai compound hanya pada bagian yang baret. Jangan lupa bersihkan dulu area yang baret sebelum pengaplikasian.

    Saat mengaplikasikan compound, Anda perlu memberikan gosokan halus. Aplikasikan secara perlahan dan lakukan berulang kali sampai baret hilang atau pudar.

    • Gunakan Baking Soda

    Ada juga pilihan bahan sederhana yang bisa dipakai untuk menghilangkan baret pada velg yaitu baking soda. Bahan ini sangat mudah dijumpai bahkan Anda mungkin sudah punya di rumah.

    Caranya mudah, tuangkan saja baking soda ke wadah sabun. Gunakan lap halus untuk mengaplikasikan baking soda ke bagian yang baret secara perlahan dan berulang-ulan.

    • Aplikasikan Oli

    Tak ada salahnya untuk mencoba menghilangkan baret pada velg mobil dengan memakai oli. Oli itu sendiri merupakan bahan yang bisa melekat kuat dan mengangkat kotoran sekaligus memudarkan baret.

    Anda cukup mengoleskan sedikit oli di bagian velg yang baret. Setelah itu tunggu sekitar 15 menit lalu bersihkan oli tadi dan bilas dengan air.

    Pastikan untuk memakai oli bersih di sini dan gunakan lap yang lembut untuk pengaplikasiannya. Anda bisa mengulangi proses beberapa kali sampai baret memudar.

    Velg mobil baret memang bisa membuat mood Anda jadi rusak karena tampilan mobil jadi terganggu. Cobalah menerapkan beberapa tips tadi untuk mengatasinya. Jangan lupa klik di sini  untuk mendapat lebih banyak tips otomotif lainnya.